Sempat Diwarnai Interupsi Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Rekapitulasi Pemungutan Suara Tingkat Kecamatan Akhirnya Selesai

Sempat Diwarnai Interupsi Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Rekapitulasi Pemungutan Suara Tingkat Kecamatan Akhirnya Selesai
Foto: pleno penetapan hasil rekapiatulasi pemungutan suara tingkat kecamatan Warungkondang
Sempat Diwarnai Interupsi Rapat Pleno Terbuka Penetapan Hasil Rekapitulasi Pemungutan Suara Tingkat Kecamatan Akhirnya Selesai

CIANJUR | Rapat pleno terbuka penetapan hasil rekapitulasi pemungutan suara pemilu 2024 tingkat Kecamatan di gelar hari ini, Jumat (23/2/2024).

Kegiatan yang berlangsung di GOR Sehati Desa Sukawangi tersebut dihadiri PPK Warungkondang, Camat, Panwascam, para saksi dari perwakilan masing-masing partai politik dengan pengawalan TNI-POLRI.

Rapat Pleno yang diselenggarakan oleh PPK Warungkondang, menetapkan hasil rekapitulasi suara yang dilaksanakan pekan lalu.

Pantauan di lokasi kegiatan, pada penetapan hasil rekapitulasi suara tersebut yang dibacakan sempat menuai protes dari salahsatu saksi terkait perbedaan hasil Rekapitulasi suara Partai Demokrat.

"Ya, tadi ada perbedaan dari hasil rekapitulasi suara, yang di bacakan oleh PPK, makanya saya protes, itupun mendapat rekomendasi dari Panwaslu Kecamatan, ternyata salah penyampaian, tapi sudah selesai," ujar Iis Nurlaelasari salahsatu saksi dari partai Demokrat di lokasi kegiatan.

Sementara itu, Ketua PPK Warungkondang, U, Murzani mengatakan, agenda hari ini merupakan rapat penetapan hasi rekapiatulasi pemungutan suara, pada rapat tersebut dihadiri para saksi parpol dan saksi lainya. Adapun mengenai rekomendasi untuk para saksi menyampaikan masukan serta pendapat seperti tadi itu selalu ada dan bisa diselesaikan.

"Mengenai saran atau masukan seperti tadi itu selalu ada, dan insaya Allah bisa diselesaikan, adapun para saksi dari parpol dan saksi lainya itu hadir semua," ujar Murzani.

Terkait soal intrupsi yang direkomendasikan, Ketua panwaslu Kecamatan Warungkondang, Yosep H Sandi menjelaskan, sesuai dengan prosedur adanya beberapa yang pertanyakan salahsatu saksi itu hanya salah penyampaian saja dan sudah diselesaikan.

"Mungkin tadi hanya salah penyampaian saja, dan allhamdulillah itu bisa diselesaikan, untuk pengawasan dari pihak panwas itu selalu kita perketat sampai akhir kegiatan, bila ada kekeliruan silahkan laporkan ke kami," jelasnya.

Yosep menambahkan selama pengawasan diperketat pada Pleno Rekapitulasi hasil pemungutan suara sampai pleno penetapan di tingkat Kecamatan Warungkondang tidak terjadi Pemilihan Suara Ulang (PSU), bahkan pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara di tingkat TPS sampai rekapitulasi hasil pemungutan suara tingkat kecamatan warungkondang sampai pleno

"Selama pengawasan kita perketat allhamdulillah dari pertama pelaksanaan rekapitukasi hasil pemungutan dan penghitungan suara di tingkat TPS sampai rekapitulasi hasil pemungutan suara tingkat kecamatan warungkondang sampai pleno penetapan tidak terjadi PSU, seperti pelaksanaan pemilu di tahun sebelumnya," imbuh Yosep.

Penulis: redaksi